Lokasi dan Apa itu Tebing Kraton di Bandung?
Tourist attractions in indonesia - Tebing Kraton Merupakan salah satu tempat, travelling tourist attractions indonesia yang cukup fenomenal pada 2014 ini. Belokasi di kota bandung dengan keindahan alam yang di tawarkan sangat pas untuk berfoto di pinggir bukit atau tebing. Tebing keraton merupakan wisata alteratif di Bandung bagi Anda yang suka kegiatan outdoor.Tebing kraton memanjakan mata dengan hamparan Hutan yang cukup rimbun pada sisi depan, namun sudah padat penduduk dan pemunkiman di kejauhan. Udara yang sejuk dan dingin di pagi hari sangat menyegarkan, ditambah kabut pagi membuat tebing kraton namapak sangat istimewa.
Dimana Lokasi tebing kraton?
Berlokasi di bandung utara tepatnya arah dago pakar. Rute menuju ke tebing kraton cukup mudah,dari dago pakar hutan Ir.H Juanda setelah pos ke dua dari Hutan IR.H Juanda ambil jalur yang belok kanan. Ikuti jalan yang ada, Anda akan sampai di Tebing kraton karena sudah banyak petunjuk arah yang di buat warga. Jangan parkir di pos ojek pertigaan bawah! karena masih jauh dari lokasi,sekitar1,5 Km. Parkir saja depan pintu masuk Tebing Kraton.Berapa ticket masuk tebing kraton?
Biaya masuk tebing kraton untuk wisatawan lokal Rp.11.000,- dan wisatawan mancanegara Rp.76.000,- mungkin cukup mahal tiket masuk ini karena untuk pemberdayaa desa sekitar.
Tebing kraton hanya tebing biasa dengan view hutan juanda/dago Hutan yang mulai menipis karena perambahan pemukiman penduduk menunjukkan bahwa hutan semakin terkikis habis.
Lokasinya yang kanan kiri jurang sangat bahaya dan rawan longsor. Pemerintah Bandung dan pihak Perhutani belum memberi pagar kemanan,hanya spanduk peringatan akan bahaya yang tidak di baca oleh pengunjung. Waktu terbaik berkunjung adalah pagi hari karena kan melihat hutan yang di selimuti kabut pagi.
Jadi tidak ada salahnya berkunjung ke tebing kraton jika jalan-jalan ke Bandung.
- View Hutan yang hijau
- udara sejuk
- Murah meriah
- tempat selfie keren bagi yang hobi
- Lokasi berbahaya belum di pagar (penulis berkunjung september 2014)
- rawan longsor
- tebing curam
- belum tertata baik
0 Response to "Tebing Kraton tempat foto selfie dengan background hutan di Bandung"
Post a Comment